Instansi

Kemenag Gelar Doror Darah Dalam Rangka HAB Ke 78

Kajen- Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) yang ke 78, Kemenag Kabupaten Pekalongan menggelar donor darah.

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kemenag Kabupaten Pekalongan, Rabu (27/12/2023) tersebut diikuti pegawai ASN dan non ASN dilingkungan kementerian agama.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pekalongan H. Imam Tobroni dalam kesempatan memantau pelaksanaan kegiatan Donor menuturkan kegiatan ini bagian dari kontribusi untuk kemanusiaan sosial dan kemasyarakatan sesuai dengan Tema HAB Ke 78 Kementerian Agama RI ” Indonesia Hebat Bersama Umat ” yang bekerja sama dengan PMI Kabupaten Pekalongan. Program ini sesuai arahan dari Kemenag pusat tentang nilai-nilai kemanusiaan.

“ini merupakan salah satu rangkain kegiatan HAB Kemenag, karena kita punya harapan sesuai tema yakni Kemenag punya kontribusi besar untuk kemanusiaan, sosial dan masyarakat dan umat secara keseluruhan maka salah satu kegiatanya yakni donor darah,” terangnya.

Adapun target peserta yang ikut 100-150 orang yang melakukan donor darah baik ASN dilingkungan Kemenag Kabupaten Pekalongan serta keluarga dan masyarakat sekitar. Imam berharap kegiatan ini merupakan sumbang sih pada masyarakat. Dan dapat bermanfaat untuk kemanusiaan

“semoga dengan kegiatan ini member sumbangsih kepada masyarakat, karena dengan setetes darah akan sangat bermanfaat untuk kemanusiaan, seperti salah satu pokok syariah kita yakni hifdzun nash yakni menjaga jiwa seseorang,” terangnya.

Sementara itu salah satu pegawai Kemenag Abdul Jamil (53) mengaku senang karena bisa ikut serta dalam kegiatan donor darah ini. Menurutnya dengan berdonor darah ia bisa memberikan apa yang ia punya kepada orang lain.“saya sudah mendonorkan darah yang ke 67 kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya.

Penulis : Fiki

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button